Sabtu, 06 Juli 2013

....Emptiness?

Is it emptiness???
Apa sih ini namanya? Rasanya aneh.
Sedih bukan, bahagia apalagi.
Saya tak merasakan apapun.
Merasa rindu pun tak mampu.
Tapi semuanya baik-baik saja..... Dan hey! Apa sih yg kamu keluhkan?
Bukankah semuanya baik? Uang jajanmu cukup kan? PR? Nggak ada. Beban remedial matematika? Nggak juga. Kelelahan pulang sore karna ada kerja kelompok? Bukan juga.
Lalu apaaa???

Karena waktumu terlalu banyak untuk sekedar berdiam diri atau sekedar leha-leha di rumah. Hal yang seharusnya tidak dipikirkan, tiba-tiba terbesit di angan karena waktu yang kamu punya terlalu banyak Hingga hal aneh-aneh itu terlalu leluasa berenang-renang di pikiranmu. 
Jangan, jangan pernah membiarkan mereka menggerayangi pikiranmu. Mereka hanya akan mengacau.
Lakukanlah sesuatu. Move your body.
Lakukan sebuah kegiatan yg bermanfaat.
Atur ulang jadwal harianmu, jangan izinkan pikiran yg aneh-aneh itu menghampirimu. Sibukkanlah dirimu dengan suatu rencana.
Kamu tidak akan pernah merasakan kosong ketika kamu berusaha menggapai suatu tujuan.
Karna dia hanya datang ketika kamu diam dan memberikan kesempatan untukknya mengganggu pikiranmu.
Jika hidupmu tanpa tujuan? Dia bersamamu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar